Masuk
Selamat datang! Masuk untuk mempersonalisasikan pengalaman Cat.com Anda
Jika Anda sudah memiliki akun lama dengan Aplikasi Cat lain, Anda dapat menggunakan akun yang sama untuk masuk di sini.
Daftar Sekarang
Satu Akun. Semua Cat.
Akun Caterpillar Anda adalah satu-satunya akun yang dapat Anda gunakan untuk masuk untuk memilih layanan dan aplikasi yang kami tawarkan. Pesan suku cadang dan alat berat secara online, kelola armada Anda, gunakan aplikasi seluler, dan lainnya.
Informasi Akun
Pengaturan Situs
Keamanan
Untuk Siaran Pers di Seluruh Dunia (kecuali Jepang): November 2018
Nomor Siaran: 518PR18
Excavator dari Caterpillar Generasi Berikutnya dengan kelas ukuran 30 ton — 330 dan 330 GC — meningkatkan efisiensi pengoperasian, menurunkan biaya bahan bakar dan perawatan, serta meningkatkan kenyamanan operator dibandingkan model sebelumnya. Excavator baru ini menawarkan kombinasi fitur unik yang didesain agar sesuai dengan target produktivitas dan biaya kontraktor.
Dengan menghadirkan kinerja produksi tinggi, Cat® 330 dilengkapi teknologi Cat Connect terintegrasi standar serta daya dan kapasitas angkat tertinggi dari kedua model. Hasilnya adalah produktivitas maksimum dengan biaya terendah.
Cat 330 GC baru mengombinasikan keseimbangan fitur produktivitas yang tepat dengan penurunan konsumsi bahan bakar dan biaya perawatan. Hasilnya adalah kinerja dengan keandalan yang tinggi dan biaya per jam yang rendah.
Teknologi ini melejitkan efisiensi hingga 45 persen
Cat 330 baru memiliki level teknologi standar pabrik yang tertinggi di industri untuk melejitkan produktivitas. Teknologi Cat Connect yang telah terintegrasi meningkatkan efisiensi pengoperasian hingga 45 persen dibandingkan operasi perataan konvensional.
Cat GRADE standar dengan sistem 2D menyediakan panduan untuk kedalaman, kemiringan, dan jarak horizontal untuk perataan melalui monitor layar sentuh standar, sehingga membuat pekerjaan operator menjadi lebih akurat. Sistem ini dapat ditingkatkan ke Cat GRADE dengan Advanced 2D atau Cat GRADE dengan 3D. Grade Assist standar mengotomatiskan gerakan boom, stick, dan bucket, sehingga operator dapat dengan mudah melakukan penggalian saat berada di kemiringan dengan menggunakan satu tuas.
Cat Payload menghasilkan target beban yang akurat dan meningkatkan efisiensi pemuatan. Dengan fitur penimbangan sambil berjalan dan perkiraan muatan dalam waktu nyata, Payload membantu mencegah terjadinya kelebihan/kekurangan muatan pada truk. Fitur Lift Assist baru membantu operator mengangkat benda berat secara aman tanpa terbalik. Peringatan visual dan audio menunjukkan apakah beban berada dalam batas kerja excavator.
E-fence mencegah excavator bergerak di luar titik yang telah ditetapkan oleh operator. Sistem ini terutama berguna saat bekerja di bawah struktur atau di dekat lalu lintas.
Perangkat keras dan perangkat lunak Cat LINK™ menghubungkan lokasi kerja dengan kantor dan menyediakan informasi pengoperasian alat berat yang penting kepada manajer.
Efisiensi bahan bakar meningkat hingga 20 persen
Secara desain, excavator Generasi Berikutnya dari Cat ini mengonsumsi lebih sedikit bahan bakar per unit kerja dibandingkan model yang digantikannya — hingga 20 persen untuk 330 dibandingkan 330F dan sebanyak 15 persen untuk 330 dibandingkan 330D2.
Pengoperasian mode Smart baru secara otomatis menyesuaikan daya engine dan hidraulik dengan kondisi penggalian, mengoptimalkan konsumsi bahan bakar dan kinerja. Untuk semakin mengurangi penggunaan bahan bakar, kecepatan engine diturunkan secara otomatis bila tidak ada kebutuhan hidraulik. Excavator memiliki katup kontrol utama baru yang meniadakan perlunya saluran pilot, mengurangi hilangnya tekanan, dan menurunkan konsumsi bahan bakar.
Sistem pendinginan baru menggunakan kipas balik otomatis elektrik yang memantau temperatur oli hidraulik, radiator, dan aftercooler udara ke udara secara independen untuk menghasilkan aliran udara secara tepat sesuai yang diperlukan.
Cat 330 memiliki counterweight yang lebih besar dengan ukuran 6700 kg (14.770 lb) yang memungkinkan excavator untuk mengangkat hampir 10 persen lebih tinggi daripada 330F dan hingga 15 persen lebih tinggi daripada 330D2. Dengan tekanan swing yang ditingkatkan, penggerak swing yang lebih besar, dan bearing swing yang lebih besar, Cat 330 menghasilkan torsi swing lima persen lebih besar daripada seri sebelumnya, sehingga pekerjaan penimbunan dan pengangkatan di kemiringan menjadi lebih mudah.
Biaya perawatan berkurang sebanyak 20 persen
Menawarkan interval perawatan yang lebih panjang dan lebih sinkron, excavator Cat baru mengurangi biaya perawatan hingga 20 persen dibandingkan seri sebelumnya.
Filter udara Cat dengan precleaner serta filter utama dan sekunder yang terintegrasi memiliki kapasitas penampung debu dua kali lipat dibandingkan desain sebelumnya. Filter balik hidraulik Cat yang baru memiliki masa pakai 3000 jam — 50 persen lebih tinggi bila dibandingkan dengan filter sebelumnya.
Filter sistem bahan bakar disinkronkan untuk servis pada 1000 jam — meningkat 100 persen dibandingkan filter sebelumnya. Tingkat oli sistem hidraulik, serta saluran kuras sedimen dan air sistem bahan bakar diposisikan berdekatan di atas permukaan tanah, sehingga perawatan rutin bisa lebih cepat dan lebih aman.
Kabin baru meningkatkan pengoperasian
Dengan pilihan paket kabin Comfort atau Deluxe, atau Premium di beberapa kawasan, semua kabin excavator Cat Generasi Berikutnya dilengkapi dengan fitur standar, seperti tombol tekan tanpa kunci untuk menyalakan, monitor layar sentuh berukuran besar dengan tombol jog dial untuk kontrol, dan struktur pelindung bahaya terguling berperedam suara untuk menawarkan tingkat kenyamanan dan keselamatan operator yang lebih tinggi.
Konsol yang dapat dimiringkan ke atas pada desain kabin Deluxe dan Premium memudahkan operator keluar dan masuk ke dalam kabin. Dudukan rekat baru yang canggih mengurangi getaran kabin hingga 50 persen dibandingkan model sebelumnya. Jendela depan, belakang, dan samping berukuran besar meningkatkan visibilitas; visibilitas 360 derajat opsional (hanya 330) menggabungkan gambar dari beberapa kamera yang terpasang di alat berat untuk meningkatkan pandangan operator ke semua arah. Tombol joystick yang bisa diprogram untuk respons dan pola dapat digunakan oleh operator untuk "memanggil" pengaturan produktivitas.
Untuk informasi lebih lanjut tentang Hydraulic Excavator Cat Generasi Berikutnya, hubungi dealer Cat setempat atau kunjungi: www.cat.com.
| 330 GC | 330 |
---|---|---|
Engine | Cat C7.1 | Cat C7.1 |
Daya kotor (ISO 14396/SAE J1995) | 204 hp (152 kW)1 | 275 hp (205 kW) |
Bobot kerja | 67.460 lb. (30.600 kg) | 68.125 lb (30.900 kg) |
Kedalaman penggalian maks. (boom 20’ 2” [6,15 m], stick 10’ 6” [3,2 m]) | 23’ 10” (7260 mm) | 23’ 9” (7240 mm) |
Jangkauan maks. Di permukaan tanah (boom 20' 2" [6,15 m], stick 10' 6" [3,2 m]) | 35’ 1” (10.690 mm) | 35’ 0” (10.680 mm) |
Tinggi pemuatan maks. (boom 20' 2" [6,15 m], stick 10' 6" [3,2 m]) | 22’ 9” (6940 mm) | 22’ 10” (6950 mm) |
1 213 hp (159 kW) untuk Australia dan Selandia Baru
| 330 GC | 330 |
---|---|---|
Engine | Cat C7.1 | Cat C7.1 |
Daya kotor (ISO 14396/SAE J1995) | 213 hp (159 kW) | 261 hp (195 kW) |
Bobot kerja | 64.800 lb (29.400 kg) | 68.120 lb (30.900 kg) |
Kedalaman penggalian maks. (boom 20’ 2” [6,15 m], stick 10’ 6” [3,2 m]) | 23’ 10” (7260 mm) | 23’ 9” (7250 mm) |
Jangkauan maks. Di permukaan tanah (boom 20' 2" [6,15 m], stick 10' 6" [3,2 m]) | 35’ 1” (10.690 mm) | 35’ 1” (10.690 mm) |
Tinggi pemuatan maks. (boom 20' 2" [6,15 m], stick 10' 6" [3,2 m]) | 22’ 9” (6930 mm) | 22’ 9” (6940 mm) |
# # #
Catatan untuk Editor: Caterpillar meluncurkan produk dan layanan di setiap wilayahnya pada interval waktu yang berbeda. Meskipun segala upaya telah dilakukan untuk menjamin bahwa informasi produk dirilis hanya setelah Caterpillar menerima konfirmasi dari jaringan dealer, pabrik, dan anak perusahaan pemasaran kami, bahwa produk dan layanan telah tersedia di wilayah terkait, editor dimohon untuk memastikan kembali ketersediaan dan spesifikasi produk dengan dealer setempat.
CAT, CATERPILLAR, LET, DO THE WORK, logo-logo yang berkaitan, kemasan dagang “Kuning Caterpillar” dan “Power Edge”, serta identitas perusahaan dan produk yang digunakan di sini, merupakan merek dagang dari Caterpillar dan tidak boleh digunakan tanpa izin.
©2018 Caterpillar Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang
Informasi Pers |
Caterpillar Trade Press Media Representatives Amerika Sharon Holling: Holling_Sharon_L@cat.com Johanna Kelly: Kelly_Johanna_L@cat.com Eropa, Afrika, Timur Tengah Francine Shore: Shore_Francine_M@cat.com |
Permintaan Pembaca |
www.cat.com/requestCatinfo |