CAT® 320D2/D2 L BARU INI DILENGKAPI SISTEM BAHAN BAKAR YANG KOKOH, HIDRAULIK YANG BERTENAGA, DAN STRUKTUR YANG TAHAN LAMA UNTUK KINERJA OPTIMAL

Untuk Disiarkan di Asia Tenggara dan Indonesia: Juli 2016
Nomor Siaran: 178PR16

Hydraulic Excavator Cat® 320D2/D2 L baru ini, dengan bobot kerja maksimum 22.300 kg (49.200 lb.), tersedia dalam konfigurasi undercarriage panjang standar dan panjang dan dapat dipasang dengan beberapa linkage depan untuk menyesuaikan alat berat dengan aplikasi. Selain itu, tersedianya coupler memungkinkan penggunaan berbagai work tool Cat, yang semakin meningkatkan keserbagunaan aplikasi. Direkayasa dengan komponen Cat yang teruji untuk menghasilkan produksi tinggi dan kinerja yang hemat bahan bakar, 320D2/D2 L dilengkapi dengan engine Cat C7.1 ACERT yang mengikuti peraturan emisi, sistem hidraulik yang andal, dan struktur utama tugas berat yang memastikan ketahanan jangka panjang.

Kinerja dan struktur

Engine Cat C7.1 ACERT, dengan daya tetapan 109 kW (146 hp), dikontrol secara mekanis dan menggunakan sistem bahan bakar tekanan rendah yang beroperasi dengan kokoh dan andal di area yang memiliki kualitas bahan bakar yang mungkin lebih rendah. Engine ini memenuhi standar emisi setara EPA Tier 3 AS/Stage IIIA UE dan dilengkapi Mode Ekonomis yang menawarkan penghematan bahan bakar yang lebih baik, dibandingkan dengan model sebelumnya, tanpa memengaruhi gaya penggalian dan pengangkatan. Kipas kecepatan variabel dengan kopling rekat semakin mengurangi konsumsi bahan bakar.

Sistem hidraulik implement dilengkapi pompa utama baru yang sangat efisien, yang memastikan respons fungsi hidraulik yang cepat dan canggih. Sistem ini menghasilkan aliran maksimum 404 l/mnt. (107 gpm) pada tekanan relief sebesar 35 MPa (5076 psi), yang memastikan horsepower hidraulik yang optimal untuk gaya penggalian dan pengangkatan yang tinggi. Opsi beberapa sistem hidraulik bantu tersedia untuk memenuhi persyaratan aplikasi tertentu, dan beberapa coupler hidro-mekanis tersedia untuk menangani berbagai work tool.

Struktur

320D2/D2 L menggunakan rangka utama tugas berat, meliputi carbody X-frame (rangka bawah) yang direkayasa untuk ketahanan. Boom dan stick yang tersedia dilas dengan robot dan memiliki desain pelat berat. Model baru ini menggunakan boom penjangkau 5,7 meter (18,67 ft.) dan pilihan dua stick, berukuran 2,5 dan 2,9 meter (8,16 dan 9,5 ft.). Beberapa pilihan bucket Cat memungkinkan penyesuaian kinerja alat berat untuk memenuhi persyaratan pemindahan tanah dengan efisiensi tertinggi.

Pengoperasian yang mudah dan aman

320D2/D2 L memiliki kabin yang didesain secara ergonomis dengan kontrol intuitif dan mudah dioperasikan. Kursi yang dapat disetel sepenuhnya dan konsol tuas kontrol yang dapat disesuaikan meningkatkan kenyamanan dan kemudahan bagi operator. Area kaca yang besar memberikan jarak pandang yang optimal, dan kabinnya didesain untuk meminimalkan tingkat suara.

Untuk keselamatan operator dan orang lainnya di lokasi kerja, 320D2/D2 L dilengkapi dengan tuas pengaktifan hidraulik yang mengunci semua fungsi hidraulik saat berada pada posisi terangkat. Sebagai perlindungan bagi operator dan teknisi yang melakukan servis pada alat berat, permukaan yang dipakai berjalan pada alat berat menggunakan pelat antiselip dan baut countersink untuk mengurangi kemungkinan terpeleset dan terjatuh.

Firewall dengan panjang penuh memisahkan ruang pompa dari ruang engine dan sakelar shutdown engine sekunder disediakan.

Kemudahan servis dan teknologi

Untuk kemudahan dan keselamatan, sebagian besar titik-titik servis rutin pada 320D2/D2 L dapat dijangkau dari permukaan tanah. Filter bahan bakar yang sangat efisien dipasang dari jauh dan langsung dapat diakses, dan jumlah filternya telah dikurangi, dibandingkan dengan model sebelumnya, untuk mengurangi biaya pengoperasian secara keseluruhan. Interval penggantian filter bahan bakar diperpanjang hingga 500 jam. Untuk memudahkan pemeriksaan kondisi alat berat, keran tekanan untuk sistem cairan dan port S·O·SSM (pengambilan sampel oli terjadwal) diposisikan di tempat yang mudah diakses.

320D2/D2 L dilengkapi sistem telematika Product Link™ dari Cat, sebuah sistem yang andal untuk mengumpulkan data dari berbagai sensor yang terpasang pada alat berat, yang kemudian akan mengirim informasi ini secara nirkabel ke sistem Cat VisionLink®, antarmuka berbasis web yang memungkinkan pengguna alat berat mengakses data terkait dengan cepat, seperti lokasi alat berat, konsumsi bahan bakar, waktu idle, pemanfaatan, dan penjadwalan untuk pemeliharaan. Selain itu, serangkaian teknologi yang dikembangkan oleh Caterpillar memungkinkan pemilik alat berat meningkatkan efisiensi dan keselamatan di lokasi kerja mereka.

alt alt

# # #

Catatan untuk Editor: Caterpillar meluncurkan produk dan layanannya di setiap wilayah pada interval waktu yang berlainan. Meski pun segala upaya telah dikerahkan untuk memastikan informasi produk diberitakan hanya setelah Caterpillar menerima konfirmasi dari jaringan dealer, pabrik, dan cabang pemasaran kami bahwa produk dan layanan tersebut tersedia di wilayah yang bersangkutan, editor diminta untuk memverifikasi dengan dealer setempat untuk ketersediaan dan spesifikasi produk.

CAT, CATERPILLAR, logo-logo yang berkaitan, kemasan dagang “Caterpillar Yellow” dan "Power Edge", serta identitas dagang dan produk yang digunakan di sini, merupakan merek dagang dari Caterpillar dan tidak boleh digunakan tanpa izin.

VisionLink adalah merek dagang dari Trimble Navigation Limited, terdaftar di Amerika Serikat dan di negara lain.

©2016 Caterpillar Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang