Truk Tambang 789 Cat® Baru
Truk Tambang 789 Cat® Baru

Truk Tambang 789 Cat® baru menghasilkan daya dan efisiensi bahan bakar yang terdepan di kelasnya, kapasitas muatan yang lebih banyak, dan kecepatan yang lebih baik di kemiringan dengan biaya per ton yang lebih rendah.

 

Untuk Rilis Seluruh Dunia: September 2022
Nomor Rilis: 615PR22

Truk Tambang 789 Cat® baru meneruskan warisan kinerja yang telah terbukti untuk memberikan keunggulan efisiensi, kenyamanan kabin generasi berikutnya, dan konektivitas yang canggih. Desainnya menawarkan keunggulan bobot dibandingkan pesaingnya untuk mengangkut lebih banyak material di setiap muatan dan menghasilkan keunggulan biaya per ton. Alat berat yang telah terbukti dan keandalan waktu operasi yang tinggi mengurangi biaya secara keseluruhan untuk menghasilkan pendapatan yang lebih baik.

789 baru memindahkan lebih banyak material dengan bahan bakar lebih sedikit yang menawarkan pengurangan konsumsi bahan bakar hingga 9% dibandingkan dengan desain Tier 2. Powertrain canggih meningkatkan masa pakai engine sebesar 12% dan menghasilkan pemindahan gigi dan akselerasi yang lebih baik. Menawarkan horsepower tertinggi di kelasnya, truk tambang ini memfasilitasi muatan 10% lebih banyak dan kecepatan di atas 5% saat melalui kemiringan dibandingkan truk merek lain.

Desain dan daya yang fleksibel

Dengan desain fleksibelnya, engine Cat 3516E yang menjadi penggerak di 789 baru ini telah mengalami pengoptimalan bahan bakar untuk negara-negara yang kurang ketat menerapkan regulasi atau dapat dikonfigurasi dengan reduksi katalitik selektif (SCR, Selective Catalytic Reduction) untuk memenuhi standar Stage V UE dan Tier 4 Final EPA AS. Ada dua penawaran daya, yaitu 1417 kW (1900 hp) untuk disesuaikan dengan kinerja truk armada yang ada atau 1566 kW (2100 hp) untuk waktu siklus yang lebih cepat.

Memberikan keandalan masa pakai yang lama, engine baru ini dilengkapi modifikasi desain pada camshaft dan piston untuk efisiensi bahan bakar yang optimal, sementara peningkatan struktural pada cylinder head dan crankshaft menghasilkan ketahanan 12% lebih tinggi dibandingkan 3516C. Kenaikan torsi bersih sebesar 23% pada engine memberikan gaya penarikan yang tiada banding selama proses akselerasi, pada kemiringan curam, dan pada kondisi permukaan tanah yang buruk.

Dengan pemindahan gigi transisional yang lebih mulus untuk pengemudian yang lebih halus, transmisi Strategi Kontrol Elektronik Daya Lanjutan (APECS, Advanced Power Electronic Control Strategy) 789 memberikan peningkatan produktivitas dan efisiensi yang dapat mengurangi waktu siklus. Torsi dan momentum maju dipertahankan saat pemindahan gigi dengan pemilihan gigi yang optimal, sehingga menghasilkan akselerasi yang lebih cepat. APECS menawarkan torsi dan rimpull yang lebih kontinu untuk memberikan daya yang lebih besar ke permukaan tanah, sehingga memungkinkan penggunaan gigi yang lebih tinggi di kemiringan untuk mengoptimalkan efisiensi bahan bakar.

Pilihan beberapa konfigurasi tipe bodi memungkinkan tambang dilengkapi dengan armada 789 untuk memenuhi kebutuhan khusus di lokasi kerja. Bak Kinerja Tinggi memaksimalkan muatan dengan mengurangi bobot sebesar 2,0 hingga 5,0 metrik ton (2,2 hingga 5,5 ton) atau lebih besar. Bak Khusus Tambang memberikan keunggulan di lokasi tambang yang sudah mapan, sementara Bak Kombinasi menggabungkan fitur volume tinggi dan liner opsional untuk mengangkat bijih besi dan lapisan atas tanah. Bak Miring Ganda standar asli memberikan retensi beban yang luar biasa, dan Bak X menghadirkan desain struktural terbaru dan menawarkan volume yang lebih banyak dengan beban lebih rendah.

Kabin baru, produktivitas lebih tinggi

Kabin generasi berikutnya yang lebih ergonomik dan lebih besar di 789 meningkatkan efisiensi dan produktivitas operator. Desain walk-through kabin yang lebih lebar 17% dengan konsol tengah yang sepenuhnya dapat disetel menawarkan kepada operator ruangan yang 34% lebih luas, ruang kaki 11% lebih luas, dan ruang bahu 19% lebih luas. Menghadirkan Tingkat Tekanan Suara (Sound Pressure Level, SPL) 40% lebih rendah, kabin yang lebih senyap mencakup kontrol temperatur otomatis dan filtrasi kabin untuk lingkungan yang lebih nyaman.

Dua layar 254 mm (10 in) di lokasi yang strategis menggabungkan semua data alat berat, informasi kontrol dan panduan, serta aplikasi seperti Cat MineStar™ untuk mengurangi jumlah tampilan yang diperlukan. Pelatihan kecepatan baru memberikan umpan balik dalam waktu nyata kepada operator tentang pengoperasian truk untuk memaksimalkan produktivitas, sementara pengukuran yang lebih akurat pada sistem monitoring muatan menghasilkan pelacakan muatan yang lebih baik. Kamera tampilan sekeliling 360 derajat dengan deteksi objek untuk memberikan peringatan kepada operator akan bahaya di area sekitar, sehingga memudahkan pengoperasian 789 yang aman. Mempermudah pengoperasian dan meminimalkan waktu siklus, fitur Hoist Otomatis opsional yang baru secara otomatis menaikkan bak dan mengontrol kecepatan engine.

Konektivitas yang canggih

Elektronik Cat yang sepenuhnya terintegrasi di 789 mencakup konektivitas eternet dua kabel 100 Mbps untuk transfer data yang lebih cepat untuk meningkatkan akses ke informasi. Platform teknologi yang siap mengantisipasi masa depan di 789 mencakup Cat Product Link Elite™ dengan konektivitas standar melalui 4G/LTE seluler dan radio satelit/seluler yang tersedia untuk transfer data yang andal.

Kemampuan untuk mengakses dan menganalisis data waktu nyata yang akurat memungkinkan diagnostik yang lebih cepat dan menambah kemampuan untuk memprediksi dan mencegah kegagalan alat berat, sehingga meningkatkan ketersediaan waktu operasi truk. Platform telematika baru meningkatkan akuisisi data yang lebih besar dan transmisi yang lebih cepat ke aplikasi berbasis awan (cloud) atau yang di-hosting secara lokal seperti Solusi Cat MineStar. Analisis Peralatan untuk MineStar Fleet, Detect, dan Health yang ada, bersama dengan analitika jalan angkut standar, membantu meningkatkan kinerja operator, perawatan, dan masa pakai alat berat.

Kemudahan servis yang sederhana, berkonsep keselamatan

Beberapa kontributor kunci untuk waktu henti truk telah dikurangi pada 789. Sistem pemanasan, ventilasi, dan AC (HVAC, Heating, Ventilation, and Air Conditioning) modular yang baru meningkatkan keandalan dan mengkonsolidasi komponen, sehingga keseluruhan sistem dapat dilepaskan dan diganti dengan cepat. Mempersingkat waktu pemasangan dan pelepasan engine, radiator modular memudahkan rekonstruksi diselesaikan di luar truk untuk mengurangi waktu henti.

Peningkatan kemudahan servis generasi berikutnya di 789 menggabungkan filter interval yang diperpanjang dengan akses di permukaan tanah, pengelompokan titik servis, dan opsi pusat servis terpusat yang baru. Masa pakai cairan pendinginnya diperpanjang menjadi 12.000 jam dan masa pakai filter transmisi serta hidrauliknya digandakan menjadi 1000 jam untuk mengurangi waktu servis. Flash Jarak Jauh dan Pemecahan Masalah Jarak Jauh yang baru membantu lebih meningkatkan waktu operasi dan kinerja alat berat dengan memberikan akses langsung ke pembaruan perangkat lunak terakhir dan memungkinkan pemecahan masalah truk dilakukan dari jarak jauh.  

Kontrol retarding dan pengereman yang unggul untuk 789 dihasilkan oleh rem multicakram yang didinginkan oleh oli dan memiliki paten dari Caterpillar untuk memberikan retarding dan pengereman yang cepat dan tanpa pelemahan. Desain kabin generasi berikutnya menggabungkan struktur pelindung bahaya terguling (ROPS, Rollover Protective Structure), dan operator diproteksi oleh jangkauan ROPS/FOPS (Falling Object Protective Structure, Struktur Pelindung Benda Jatuh) lima sisi. Kaca spion sudut lebar serta tampilan menyeluruh yang ditawarkan oleh Cat Vision 360 meningkatkan visibilitas di 789. Bagian dari rangkaian solusi MineStar, Driver Safety System (Sistem Keselamatan Pengemudi) yang tersedia memberikan peringatan kepada operator jika terdeteksi keletihan atau ketidakfokusan.  

Truk tambang generasi berikutnya 789 menggantikan model 789 Stage V/Tier 4 Final saat ini. 789D Cat yang populer akan terus diproduksi dan tersedia di pasar di luar Amerika Utara dan Eropa.

Informasi selengkapnya tentang Truk Tambang 789 Cat baru dapat ditemukan dengan menghubungi dealer Cat di wilayah Anda atau mengunjungi: https://www.cat.com.

 

 

Dari

Truk Tambang 789 Cat

Lihat Gambar Ukuran Penuh
Dari

Truk Tambang 789 Cat

Lihat Gambar Ukuran Penuh
Dari

Truk Tambang 789 Cat

Lihat Gambar Ukuran Penuh
Dari

Truk Tambang 789 Cat

Lihat Gambar Ukuran Penuh
Dari

Kabin Truk Tambang 789 Cat

Lihat Gambar Ukuran Penuh
Truk Tambang 789 Cat
Truk Tambang 789 Cat
Truk Tambang 789 Cat
Truk Tambang 789 Cat
Kabin Truk Tambang 789 Cat

Berita Produk & Layanan

Lihat pengumuman produk dan engine terbaru dari Caterpillar.

Lihat Berita Terbaru

 

# # #

CAT, CATERPILLAR, LET’S DO THE WORK, logo-logo yang berkaitan, "Caterpillar Corporate Yellow", kemasan dagang "Power Edge" dan Cat "Modern Hex", serta identitas perusahaan dan produk yang digunakan di sini merupakan merek dagang dari Caterpillar dan tidak boleh digunakan tanpa izin.

©2022 Caterpillar Semua Hak Dilindungi Undang-Undang 

 

 

Pertanyaan Pers

Perwakilan Media Pers Industri Caterpillar

Amerika

Johanna Kelly: Kelly_Johanna_L@cat.com

Eropa, Afrika, Timur Tengah

Francine Shore: Shore_Francine_M@cat.com

Pertanyaan dari Pembaca

www.cat.com/requestCatinfo